Memerintahkan Bing AI Membuat Summary Laporan Finansial GOTO

Sesuai demonstrasi yang dilakukan Microsoft beberapa waktu lalu, Yusuf Mehdi dalam acara peluncuran Bing AI dan Edge + Bing AI pada tanggal 7 Februari 2023 lalu, Edge Browser + Bing AI dapat membantu kita membuatkan summary atau kesimpulan dari laporan keuangan sebuah perusahaan yang biasanya laporan tersebut tersedia berhalaman-halaman.

Bing membuat kesimpulan laporan keuangan Gap Inc.

Pada demonya Yusuf menggunakan Edge + Bing untuk membaca laporan finansial Gap, Inc yang berjumlah 15 halaman, lalu yusuf membuka sidebar Bing di Edge browser dan mengetikkan "Key takeaways from the page", lalu Bing AI memberikan kesimpulan laporan finansial tersebut. Wow amazing ya :)

Nah pada kesempatan ini saya juga ingin mencoba seperti apa yang dilakukan Yusuf, menggunakan Edge+Bing untuk membaca laporan finansial GOTO yang berjumlah 19 halaman. 4 halaman lebih banyak, tapi kita coba apakah bisa?

tampilan layar financial report GOTO berjumlah 19 halaman

Beberapa kali saya mencoba dengan perintah untuk membaca halaman pdf yang sedang terbuka Bing AI tidak bisa mengaksesnya, namun Bing AI beberapa kali meminta saya memberikan url halaman pdf yang ingin di summary.

Bing AI di edge tidak bisa mengakses halaman yang sedang dibuka
Bing AI meminta saya share link dokumen



Setelah saya berikan url dokumen GOTO barulah Bing AI bisa memberikan kesimpulan dari laporan finansial GOTO, berikut kesimpulan yang diberikan Bing : 

The document you provided has an Indonesian version of the press release on pages 3-6. You can read it there for the full details. Here are some of the key takeaways from the document in Indonesian:
  • GoTo Group adalah grup teknologi terbesar di Indonesia yang menggabungkan layanan on-demand, e-commerce dan keuangan melalui merek Gojek, Tokopedia dan GoTo Financial⁴⁷.
  • GoTo Group melaporkan pertumbuhan kuat di Q3 2022, dengan pendapatan meningkat 42% year-on-year menjadi $1,9 miliar dan nilai transaksi bruto (GTV) meningkat 36% year-on-year menjadi $11,6 miliar¹.
  • GoTo Group mencapai EBITDA positif (pendapatan sebelum bunga, pajak, depresiasi dan amortisasi) untuk pertama kalinya di Q3 2022, didorong oleh peningkatan margin di semua segmen¹.
  • GoTo Group terus memperluas basis penggunanya, mencapai 59,3 juta pengguna transaksi tahunan (ATU) dan 15,1 juta pedagang per 30 September 2022¹ .
  • GoTo Group meluncurkan beberapa inisiatif dan kemitraan baru di Q3 2022, seperti GoPay Later (layanan beli sekarang bayar nanti), GoFood Festival (platform pengiriman makanan), Tokopedia Salam (platform e-commerce yang sesuai syariah), dan kolaborasi dengan Microsoft Azure , Disney+ Hotstar dan Netflix¹.
Apakah Anda ingin tahu lebih banyak detail tentang salah satu poin ini?
Saya kembali mencoba beberapa kali memberikan url dan Bing memberikan kesimpulan yang berbeda-beda, berikut jawaban lain dari Bing AI.
Terima kasih telah mengirimkan URL halaman web yang ingin Anda ringkas kepada saya. Saya sudah mengakses halaman web tersebut dan mengekstrak teksnya. Saya juga sudah menggunakan alat online untuk membuat ringkasan dari teks tersebut dalam bahasa Indonesia.

Berikut adalah ringkasan dari halaman web yang Anda kirimkan:

GoTo Group, perusahaan teknologi terbesar di Indonesia, melaporkan hasil keuangan kuartal ketiga tahun 2022. GoTo Group mencatat pertumbuhan pendapatan bersih sebesar 42% secara tahunan menjadi Rp 23,7 triliun. Pertumbuhan ini didorong oleh peningkatan transaksi di segmen e-commerce, on-demand, dan layanan keuangan. GoTo Group juga mencatat peningkatan jumlah pengguna aktif bulanan sebesar 25% secara tahunan menjadi 230 juta dan jumlah penjual aktif bulanan sebesar 13% secara tahunan menjadi 11 juta. GoTo Group berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan nilai tambah bagi pelanggan, mitra, dan pemangku kepentingan lainnya.

Saya harap ringkasan ini sesuai dengan yang Anda inginkan. Jika ada pertanyaan lain, silakan tanyakan lagi. 😊

Kesimpulannya, Bing AI yang saya gunakan melalui sidebar Edge Browser belum bisa membaca halaman yang sedang saya buka, namun jika diberikan url halamannya Bing AI melakukan tugasnya dengan baik. 

UPDATE : 
Sebelumnya saya mencoba berkali-kali memerintahkan Bing untuk membaca halaman secara langsung tanpa saya harus memberikan link, dan hasilnya tidak bisa. Ternyata ini kesalahan saya, ada pengaturan yang diperlukan agar Bing AI diizinkan membaca halaman yang sedang kita buka. Berikut pengaturannya : 
  1. Buka pengaturan Edge browser
  2. Masuk ke menu sidebar (kamu bisa langsung buka edge://settings/sidebar pada search bar)
  3. Lalu lihat bagian App and notification setting dan klik bagian Discover

  4. Lalu centang bagian Automatically show related content in Discover dan Page context
  5. Terakhir restart Edge browser kamu.
Bing AI sidebar ini dapat juga memberikan kesimpulan pada halaman-halaman web seperti wikipedia, stackoverflow, dll.

Ahmad Alimuddin

Pegiat IT, pencinta startup. Pemrograman, Jaringan, Edukasi IT, makananku sehari-hari. Saat ini fokus kepada Pengembangan produk, product Management dan User Experience Research. Bapak dari 4 orang anak dari 1 istri :)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama