IM2 Luncurkan Broom 100, Unlimited, 2 Gb, Rp. 100.000

The 17th Mega Bazaar Computer 2011 menjadi saksi kelahiran kembali Broom 100 yang dahulu sempat distop dan dikabarkan tidak diproduksi lagi sekarang kembali diperkenalkan.

"Paket internet Broom 100 ini adalah paket Indosat M2 yang pertama kali diluncurkan oleh Indosat M2 dahulu dan ketika itu kita hentikan produksinya, namun sekarang kembali kami luncurkan karena berdasarkan hasil analisa kami paket 100.000 adalah paket internet yang rata-rata user cenderung inginkan." Jelas manajer pemasaran IM2 Jabodetabek. Kalau di bawah 100ribu terlalu rendah, kalau di atas 100ribu terlalu mahal" tambahnya.

Berikut fitur-fitur selengkapnya yang ditawarkan Broom 100 ini :
- Threshold sebesar 2 Gb
- Isi ulang per bulan Rp. 100.000,-
- Masa aktif 1 Bulan
- Masa tenggang 90 hari
- Kecepatan akses : < 384 Kbps, kemudian menyesuaikan menjadi < 64 Kbps setelah melewati masa threshold
- Broom 100 unlimited bisa mengaktifkan fitur Turbo Speed

Dari informasi yang eksplore dapatkan dari lokasi harga starterpack broom 100 dipatok Rp. 150.000 (seratus lima puluh ribu rupiah). Pada Mega bazaar computer 2011 yang ke 17 ini di stand Indosat M2 menyediakan broom 100 bundling dengan modem GSM seharga Rp. 499.000,- murah bukan?? bahkan wartawan diberi harga spesial Rp. 200.000,- :D

Ahmad Alimuddin

Pegiat IT, pencinta startup. Pemrograman, Jaringan, Edukasi IT, makananku sehari-hari. Saat ini fokus kepada Pengembangan produk, product Management dan User Experience Research. Bapak dari 4 orang anak dari 1 istri :)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama